MAGANG STORY 2025: SEAMEO SEAMOLEC
Tangerang Selatan, November 2025 — Mahasiswa Program Studi Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menjalankan kegiatan Mobilitas Akademik Magang di lembaga regional SEAMEO SEAMOLEC (Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Open Learning Centre) Sebuah lembaga regional yang berfokus pada pengembangan pendidikan terbuka dan jarak jauh di Asia Tenggara. Program magang ini berlangsung sejak 21 Juli hingga November 2025, berlokasi di kantor pusat SEAMEO SEAMOLEC, Pondok Cabe, Tangerang Selatan.
Sebagai bagian dari implementasi Mobilitas Akademik Magang, kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa yang ditempatkan di berbagai divisi sesuai kompetensi masing-masing. Diantaranya, Nurmala Audina yang bergabung di Divisi Training, yang memiliki peran strategis dalam penyelenggaraan berbagai pelatihan dan pengembangan konten pembelajaran digital. Kemudian ada Tegar Dwi Priyanto, yang bergabung di Divisi Community Partnership, Marketing & Publication dengan fokus sebagai Content Creator. Dalam kegiatan ini, mahasiswa berperan aktif dalam merancang, mendesain, mendokumentasi, dan mempublikasikan konten edukasi digital di media sosial resmi SEAMEO SEAMOLEC.
Selama periode magang, Nurmala terlibat dalam berbagai aktivitas, diantaranya mengembangkan course AR Section Playing Card and User Guide, merapikan course VR, mengikuti pelatihan online, serta turut berperan sebagai fasilitator pemateri dalam beberapa pelatihan tatap muka. Selain itu, mahasiswa juga menyelesaikan berbagai tugas yang diberikan oleh mentor sebagai bagian dari penguatan kompetensi profesional. Kegiatan-kegiatan tersebut memberikan pengalaman langsung mengenai proses produksi konten pembelajaran. Kemudian menurut Tegar yang sudah menjalankan berbagai kegiatan seperti analisis kebutuhan konten, penyusunan strategi komunikasi, produksi desain visual, serta publikasi digital di berbagai platform media sosial SEAMEO SEAMOLEC. Mahasiswa juga terlibat dalam dokumentasi kegiatan lembaga baik bersifat nasional maupun internasional, pembuatan video edukasi pendek (reels), hingga tugas dari mentor dalam pengembangan media yang bertujuan menyebarluaskan informasi edukatif kepada masyarakat luas baik skala nasional maupun internasional.
Manfaat yang dirasakan selama magang sangat signifikan. Selain meningkatkan keterampilan teknis dalam pengembangan materi digital, Nurmala dan Tegar juga mendapatkan banyak wawasan dari para staff. Lingkungan kerja yang suportif turut mendorong mahasiswa untuk aktif belajar dan berkontribusi. “Magang di sini benar-benar memberikan pengalaman yang menyenangkan. Lingkungannya tenang dan nyaman, teman-teman magang sangat baik, dan para staf selalu hangat dalam memberikan bimbingan. Saya banyak belajar dan merasa sangat terbantu,” ujar Nurmala.
Sedangkan menurut Tegar, “Magang di SEAMEO SEAMOLEC menjadi pengalaman yang sangat berharga. Saya belajar bagaimana teori pendidikan dan desain berbagai media yang dipelajari di kampus bisa diterapkan langsung dalam dunia kerja. Selain itu, saya juga mendapat kesempatan untuk terlibat dalam proyek nyata yang berdampak luas bagi lembaga internasional ini.”
Pihak SEAMOLEC menyampaikan apresiasi terhadap kontribusi mahasiswa selama program berlangsung. Dalam keterangannya, salah satu mentor Divisi Training menyampaikan bahwa mahasiswa magang mampu memberikan dukungan yang baik dalam berbagai kegiatan pelatihan dan pengembangan course. “Mahasiswa mampu bekerja dengan baik dan kontribusinya membantu dalam beberapa pelatihan serta dalam pengembangan konten pada course AR,” tuturnya.
Lalu dari salah satu mentor CPMP juga memberikan tanggapan perihal kinerja mahasiswa selama magang, yaitu “Mahasiswa dari Unesa memiliki kreativitas dan semangat belajar yang tinggi. Karya-karya mereka di bidang desain dan komunikasi digital sangat membantu tim kami dalam memperkuat strategi publikasi dan meningkatkan engagement di media sosial lembaga.”
Kegiatan magang ini diselenggarakan sebagai upaya program studi untuk memberikan pengalaman kerja nyata bagi mahasiswa, sekaligus menjembatani pemahaman antara teori yang dipelajari di kampus dan praktik profesional di dunia industri pendidikan. Mahasiswa diharapkan mampu mengembangkan kompetensi profesional, keterampilan mengajar, menganalisis, merancang, mengimplementasikan, serta kemampuan dalam lintas kolaborasi, sekaligus membawa semangat inovatif dari kampus ke dunia kerja. Program magang di SEAMEO SEAMOLEC menjadi salah satu bukti nyata sinergi antara dunia akademik dan industri pendidikan global dalam mendukung implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat memperoleh wawasan baru, keterampilan teknis, serta etos kerja yang dibutuhkan untuk menghadapi tantangan dunia kerja. Penulis : Nurmala Audina (2023B) & Tegar Dwi Priyanto (2023F)